Senin, November 25, 2024
spot_img
BerandaBale Bandung50 Tim Bola Voli Bersaing Pada Turnamen "AHY Cup 2022"

50 Tim Bola Voli Bersaing Pada Turnamen “AHY Cup 2022”

CILENGKRANG,balebandung.com – Sebanyak 50 tim bola voli turut ambil bagian dalam turnamen bola voli “AHY Cup 2022” di Lapangan Voli Cigarukgak Desa Girimekar Kecamatan Cilengkrang Kabupaten Bandung, Minggu (11/9/2022). 50 tim itu terdiri dari 30 tim putra dan 20 tim putri, semuanya atlet bola voli asal Kabupaten Bandung.

Ketua Panitia Turnamen Bola Voli AHY Cup 2022 Dewa Eman Sulaeman mengatakan, turnamen bola voli ini sebagai ajang silaturahmi, dan untuk menjaring talenta atlet muda di bidang olahraga bola voli. “Para atlet yang hadir diharapkan memiliki mental juara dan sportivitas,” katanya.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bandung Saeful Bachri mengatakan, turnamen bola voli AHY Cup 2022 ini merupakan rangkaian kegiatan HUT Partai Demokrat ke-21.

“Kita melaksanakan kegiatan selama satu bulan, di antaranya turnamen bola voli ini. Ini wujud mendekatkan diri Partai Demokrat dengan masyarakat,” kata Saeful Bachri.

Saeful Bachri pun mengungkapkan, bahwa Partai Demokrat juga ingin mengetahui keresahan masyarakat. Dengan harapan, Partai Demokrat dalam melaksanakan kegiatan menyentuh masyarakat.

“Ini wujud kecintaan AHY (Agus Harimurti Yudhoyono/Ketua Umum Partai Demokrat) kepada masyarakat,” katanya.

“Kegiatan ini murni, ingin dekat dengan masyarakat,” imbuh Saeful Bachri.
Sementara itu, Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat H. Dede Yusuf M. Effendi mengatakan, selama sebulan kedepan, Partai Demokrat melaksanakan berbagai kegiatan dengan berbeda-beda di sejumlah tempat, di antaranya turnamen bola voli.

“Ini untuk meningkatkan diri kepada publik atau masyarakat, sehingga masyarakat lebih dekat dengan kader-kader Partai Demokrat,” kata Dede Yusuf.

Ia mengatakan, kegiatan turnamen bola voli itu diprakarsai langsung oleh Dewa Eman Sulaeman sebagai warga Desa Girimekar. “Saya lihat, Kecamatan Cilengkrang ini jauh dari Soreang, sehingga aspirasi banyak yang terputus dari sini. Nah itu sebabnya, kami mendorong Kang Dewa ini untuk memperjuangkan hak-hak warga Cilengkrang. Kita berharap kedepannya, kader Partai Demokrat lebih banyak lagi berada di posisi legislatif Kabupaten Bandung,” tuturnya.

Dede Yusuf menilai, olahraga bola voli merupakan olahraga yang bermasyarakat, sehingga ibu-ibu bisa main, termasuk anak-anak, dan orang tua bisa main.

“Maka dibuatlah, agar sepanjang satu bulan ini dibuat even-even dengan konsep antar desa atau antar kecamatan,” ujarnya.

Menurutnya, turnamen bola voli itu ada semangat kompetisi, semangat menahan gempuran, dan semangat untuk memasukkan gol dengan cara kerjasama.

“Semangat itulah yang menjadi catatan Partai Demokrat. Jika ingin bertahan dari gempuran, kita harus solid. Jika kita ingin memenangkan pertempuran, maka kita harus menggunakan strategi. Filosofinya di situ,” katanya.***

spot_img
BERITA LAINYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

TERKINI

spot_img