Selasa, November 26, 2024
spot_img
BerandaBale BandungDarus Dorong Kewirausahaan Para Guru

Darus Dorong Kewirausahaan Para Guru

Anggota Komisi X DPR RI Dadang Rusdiana, saat pelatihan kewirausahaan guru honor di Kecamatan Ibun Kab. Bandung.
Anggota Komisi X DPR RI Dadang Rusdiana, saat pelatihan kewirausahaan guru honor di Kecamatan Ibun Kab. Bandung.

IBUN – Persatuan Guru Honor Indonesia ( PGHI ) diharapkan mampu mempersatukan dan konsisten dalam memperjuangkan kesejahteraan guru honor bersama-sama dengan pemerintah dan DPR.

DPR bersama pemerintah terus mengupayakan perbaikan nasib guru honor sesuai kemampuan keuangan negara. Pemberian Tunjangan Profesi Guru (TPG) dan kenaikan tunjangan fungsional sesuai kemampuan keuangan negara selalu mendapat perhatian pemerintah, baik dalam besaran maupun meminimalkan hambatan birokrasi dalam pencairannya.

“Kita upayakan terus menerus. Namun demikian PGHI sebagai wadah perjuangan guru honorpun harus mencari jalan bersama untuk membantu mengatasi persoalan guru honor,” ungkap Anggota Komisi X DPR RI Dadang Rusdiana, saat pelatihan kewirausahaan guru honor di Kecamatan Ibun Kab. Bandung, beberapa waktu lalu.

Maka, imbuh Darus, pendirian koperasi menjadi salah satu jalan keluarnya. Ia menyebut potensi-potensi inovatif yang dilakukan usai mengajar seperti yang dilakukan salah satu guru honor di Cileunyi dengan membuat “cindera mata unik” patut dikembangkan.

“Kita memahami bahwa tugas mendidik adalah pengabdian yang luar biasa. Guru selalu memiliki kecerdasan lebih, termasuk mencari model-model usaha yang dapat dilakukan usai mengajar,” kata Darus meyakinkan.

Yang penting, tandas Darus, spirit inovatif, kerja keras dan berani mengambil resiko perlu dimiliki untuk bisa survive dalam mengembangkan kewirausahaan sebagai tambahan kegiatan.

 bb-darus-pghi

spot_img
BERITA LAINYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

TERKINI

spot_img