BANDUNG – Seleksi masuk perguruan tinggi tidak lama lagi akan digelar. Para calon mahasiswa sedang bersiap menghadapi berbagi tes yang harus dilewati. Untuk mengantisipasi hal tersebut, PDI Perjuangan kembali menyelenggarakan try out atau uji coba Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) secara serentak di seluruh Indonesia, salah satunya di Provinsi Jawa Barat.
Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 2 TB Hasanuddin, berkesempatan menghadiri Try Out SBMPTN di GOR Padjajaran, Kota Bandung, Minggu (29/418). Pria yang akrab disapa Kang Hasan itu menghimbau kepada sekitar 3.000 calon mahasiswa yang ikut dalam kegiatan tersebut, agar berjuang lebih keras, jujur dan optimis demi meraih impian.
Sebagai agent of change, pesan Kang Hasan, mahasiswa harus mampu mengubah masa depan diri dan daerah, untuk lebih maju dan berdaya saing. Menurutnya, di era globalisasi saat ini, persaingan begitu ketat, sehingga membutuhkan para pemuda yang tangguh, kreatif dan inovatif, serta berwawasan luas.
“Seleksi alamiah akan terjadi dengan sendirinya. Kalau kita tidak menjadi yang terbaik dipastikan akan tersisih. Setiap orang harus maju dan berjuang keras dan terhormat,” pesan Kang Hasan, yang juga Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Barat.
Kang Hasan berharap, melalui Try Out tersebut, kemampuan calon mahasiswa bisa terasah dan lebih siap menghadapi tes yang sebenarnya. Selain itu, Kang Hasan menginginkan agar kualitas pendidikan di Jawa Barat terus mengalami peningkatan, serta mampu berkontribusi terhadap kemajuan bangsa, agama dan daerahnya.
Kang Hasan menegaskan dirinya akan memaksimalkam anggaran pendidikan di Jawa Barat, ketika dirinya menjadi gubernur terpilih. Sehingga para peserta didik di Jawa Barat mampu berdaya saing dan siap menghadapi tantangan ke depan.
“Ini bentuk kontribusi PDI Perjuangan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia khususunya Jawa Barat, dan menjadikan pendidikan Jawa Barat unggul,” tegasnya. Menurut data yang dihimpun, lebih dari 20 ribu calon mahasiswa yang mengikuti kegiatan tersebut. Mereka berasal dari 27 kabupaten/kota di Jawa Barat.
Sementara itu, Panitia Acara, Achmad Nugraha mengatakan, kegiatan tersebut terselenggara atas kerjasama berbagai lembaga perguruan tinggi di Jawa Barat dan Nasional. Diantaranya LPKIA, LP3I, Nasional Women University, UIBI, Poltek Pajajaran, STIA Muhammadiyah, Universitas Alghifary dan universitas lainnya.
“Semoga ini menjadi bekal materi, dalam menghadapi Tes SBMPTN ke depan,” ucap Kang Memet, sapaan Achmad. Acara tersebut turut dihadiri anggota DPR RI Junico Siahaan, Ketua DPRD Jawa Barat Ineu Purwadewi, tokoh masyarakat Kota Nandung, Kyai Abo, serta para akademisi dari berbagai perguruan tinggi. ***