Selasa, November 26, 2024
spot_img
BerandaBale BandungRumahnya Rampung Dibedah, Hatur Nuhun Pak Kapolsek Ciparay

Rumahnya Rampung Dibedah, Hatur Nuhun Pak Kapolsek Ciparay

CIPARAY,balebandung.com – Jajaran Polsek Ciparay Polresta Bandung terus melakukan gerakan sosial kepada masyarakat di wilayah kerjanya, Kamis (5/1/2023). Peresmian rumah itu dari sekian banyak rumah yang sudah terbangun dengan sasaran warga yang membutuhkan bantuan secara ekonomi.

Kapolsek Ciparay AKP Asep Dedi bersama jajarannya kembali meresmikan pembangunan rumah, yang sebelumnya tidak layak huni menjadi layak huni.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Ciparay AKP Asep Dedi menyerahkan kunci rumah tersebut kepada Riyana (31), seorang janda di Kp. Cisalak RT 03/RW 14 Desa Mekarlaksana Kecamatan Ciparay Kabupaten Bandung.

“Alhamdulillah, kita bisa menyelesaikan pembangunan rumah yang siap ditempati Ibu Riyana, yang sudah lama ditinggal meninggal dunia oleh suaminya. Sebelumnya, rumah Ibu Riyana tak layak huni, saat ini beliau bisa menempati rumah layak huni,” kata Asep Dedi.

Kapolsek Ciparay AKP Asep Dedi.

Menurutnya, penyerahan kunci rumah itu, turut dihadiri Ketua RW 14, Kepala Desa Mekarlaksana diwakili Ketua LPMD dan masyarakat setempat. Selain itu, Ketua BPD Mekarlaksana, tokoh agama dan tokoh masyarakat juga turut hadir dalam upaya memberikan apresiasi atas kinerja Kapolsek Ciparay beserta jajarannya.

Riyana, usai menerima kunci rumah tersebut mengaku bersyukur karena mmiliki rumah baru yang layak huni. Ia pun terlihat bahagia dan senang karena memiliki rumah baru.

“Alhamdulillah, gaduh bumi layak huni. Sebelumnya, tak layak huni. Hatur nuhun Pak Kapolsek Ciparay dan jajarannya. Hatur nuhun oge ka jajaran perangkat desa maupun pihak lainnya yang sudah membantu mewujudkan rumah layak huni. Sekarang, saya bisa menempati rumah layak huni,” katanya.***

spot_img
BERITA LAINYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

TERKINI

spot_img