CIMAHI, Balebandung.com – Pemkot Cimahi terus berbenah dan berusaha mengembangkan sektor pariwisata dengan potensi sumber daya yang dimiliki. Meski Cimahi tidak memiliki Sumber Daya Alam (SDA), namun masih ada potensi wisata lain yang bisa dikembangkan.
Kepala Dinas Koperasi UMKM Perindustrian Perdagangan dan Pertanian (Diskopindagtan) Kota Cimahi Dantje Sunanda mengakui potensi wisata alam di Cimahi terbilang kecil dan belum semuanya tergali. Namun pihaknya bertekad akan mengembangkan segala potensi yang ada untuk dapat menarik wisatawan datang ke Cimahi.
“Harus diakui potensi alam di Cimahi sangat kecil. Untuk itu kami bertekad untuk memunculkan segala potensi yang ada untuk menarik wisatawan. Karena pada dasarnya wisata bukan hanya alam saja,” kata Dantje kepada wartawan.
Menurutnya sekecil apapun potensi itu bisa dijadikan tempat wisata, asalkan diolah dengan ide kreatif. Hal ini pun sebagai upaya untuk mendukung program pemerintah pusat yakni menuju wonderfull Indonesia.
Untuk itu, lanjut dia, saat ini pihaknya tengah gencar menggali beberapa potensi wisata yang bisa dikembangkan yang berbeda dengan daerah lain. Salah satu wisata yang sedang gencar digalakan adalah wisata heritage.
Itu menjadi potensi yang sangat besar mengingat Cimahi termasuk kota bersejarah dan banyak bangunan-bangunan peninggalan Belanda yang masih berdiri kokoh. “Kita punya wisata sejarah yang akan kami gali dan eksplore karena ini potensinya sangat besar,” pungkasnya.*** (fik)