GEDEBAGE, Balebandung.com – Rapid test Covid-19 tingkat Jawa Barat yang rencananya digelar Pemkot Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis (2/4/20), akhirnya dibatalkan karena didemo warga setempat.
Sejak Rabu (1/4) sore, ratusan warga sudah berjaga-jaga di Gerbang Merah 2 Stadion GBLA RW 01 Kelurahan Rancanumpang Kecematan Gedebage Kota Bandung. Hingga Kamis (2/4) siang, warga masih berjaga di Kantor RW 01 Kampung Rancanumpang, Gedebage.
“Warga menolak keras kegiatan rapid test diadakan di Stadion GBLA. Mereka resah dan takut tertular virus Corona apabila kegiatan tersebut dilaksanakan di Stadion GBLA,” kata Kapolsek Gedebage Kompol Oesman Imam dalam keterangan tertulisnya, Kamis (2/4/20).
Warga menyayangkan tidak ada pemberitahuan dan sosialisasi terlebih dahulu terkait kegiatan itu. Aksi unjukrasa dapat ditenangkan oleh pihak aparat setempat, namun Pemkot Bandung sendiri membatalkan kegiatan rapid test tersebut. ***