Senin, Oktober 28, 2024
BerandaBale BandungJumat Curhat Polsek Ciparay Tampung Keluh Kesah Warga

Jumat Curhat Polsek Ciparay Tampung Keluh Kesah Warga

CIPARAY, balebandung.com – Polsek Ciparay Polresta Bandung kembali melaksanakan kegiatan rutin Jumat Curhat, Jumat (17/2/2023).

Kali ini, Polsek Ciparay melaksanakan Jumat Curhat di kawasan Alun-alun Ciparay, Kabupaten Bandung yang merupakan kawasan ruang terbuka hijau yang merupakan tempat berkumpulnya masyarakat.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo diwakili Kapolsek Ciparay AKP Asep Dedi hadir di tengah-tengah masyarakat yang hadir di kawasan Alun-alun Ciparay. Sebelumnya, jajaran Polsek Ciparay melaksanakan Jumat Curhat di lingkungan Masjid, dan Majelis Taklim, seusai salat Jumat.

Pertemuan dengan masyarakat di kawasan Alun-alun Ciparay merupakan salah satu bentuk inovasi dan terobosan jajaran Polsek Ciparay. Sehingga masyarakat bisa dengan leluasa bersilaturahmi dengan jajaran Polsek Ciparay sambil mengungkapkan curhatannya, maupun keluh kesahnya berkaitan dengan kondisi lingkungan. Selain itu berkaitan dengan keamanan, ketentraman, ketertiban dan kondusivitas wilayah masing-masing.

Kapolsek Ciparay AKP Asep Dedi mengatakan sengaja melaksanakan Jumat Curhat di kawasan Alun-alun Ciparay supaya masyarakat dari berbagai kalangan bisa hadir, khususnya bagi mereka yang sehari-hari beraktivitas di wilayah Alun-alun Ciparay. Sejumlah siswa SLTA juga turut hadir, dan masyarakat umum yang kebetulan berada di kawasan Alun-alun Ciparay.

“Yang hadir pada giat Jumat Curhat ini, selain dari kalangan para sopir angkot, tukang parkir, pedagang kaki lima, petugas kebersihan, dan masyarakat lainnya yang ada di sekitar Alun-alun Ciparay,” kata Asep Dedi.

Kapolsek Ciparay mengatakan, kehadiran mereka itu bisa mengungkapkan berkaitan dengan kondisi yang dialami saat bekerja menjadi sopir angkot. Selain itu persoalan perparkiran di kawasan pusat Kota Ciparay tersebut.

“Masyarakat juga bisa menyampaikan bagaimana pelayanan kepolisian saat berada di lapangan,” katanya.

Kapolsek Ciparay mengatakan apa yang menjadi curhatan masyarakat itu akan ditindaklanjuti sesuai dengan ranah petugas masing-masing.

“Ranah Dishub, tentang perparkiran, terminal langsung kita hadirkan petugas Dishub Kabupaten Bandung. Kemudian berkaitan dengan lalulintas yang merupakan ranah kepolisian, kita langsung tangani. Kemudian tentang adanya warga yang minta ditertibkan gepeng, akan dikoordinasikan dengan petugas Dinas Sosial sesuai dengan tugasnya. Kemudian tentang bangunan liar, kita koordinasikan dengan Satpol PP sesuai dengan tanahnya masing-masing,” tutur Asep Dedi.

Sementara itu, Roni, seorang warga yang hadir pada saat Jumat Curhat itu mengungkapkan persoalan lalulintas di Jalan Raya Laswi dari mulai kawasan SPBU Ciparay sampai ke kawasan Alun-alun Ciparay atau Pasar Ciparay sering macet.

Roni mengatakan, kemacetan kendaraan itu karena ada “Pak Ogah” di sekitar perempatan Jalan Raya Laswi atau kawasan SPBU Ciparay yang lebih mendahulukan kendaraan dari kawasan Oceng Ciparay-Sapan.

Menanggapi kemacetan kendaraan itu, Polsek Ciparay pun langsung turun tangan dan memberikan pembinaan kepada “Pak Ogah”. Supaya lebih mendahulukan kendaraan dari jalur utama Jalan Raya Laswi, ketimbang kendaraan dari kawasan Oceng Sapan Ciparay, untuk kelancaran lalulintas.

Sementara itu, Aan, warga setempat juga mempertanyakan jalan Raya Laswi Ciparay digunakan parkir, sedangkan tempat parkir yang sudah disiapkan Dishub di kawasan Terminal Ciparay kosong.

Aan juga mempertanyakan banyak angkot yang tak masuk kawasan Terminal Ciparay, dan lebih memilih parkir di jalan raya sambil menunggu para penumpang. Aan berharap kepada Polsek dan Dishub untuk menertibkan kendaraan yang parkir di jalan raya, dan angkot yang tak masuk ke terminal guna menghindari kemacetan kendaraan.

Sopir angkot mengeluhkan pendapatannya yang menurun karena dampak dari jasa online transportasi.

“Saya ingin curhat pak. Bagaimana ijin odong-odong? Soalnya, dampak banyak odong-odong, angkot jadi kurang borongan,” katanya.

Dadang, warga lainnya berharap kepada Polsek Ciparay untuk menertibkan gepeng, apalagi saat ini menjelang bulan suci Ramadan.***

BERITA LAINYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERKINI

spot_img