SOREANG – Dinilai sukses dalam menangani bidang pangan, Kabupaten Bandung berhasil meraih 11 penghargaan bidang pangan tingkat Jawa Barat Tahun 2016 untuk berbagai kategori.
Penghargaan tersebut diserahkan Gubernur Jawa Barat H. Ahmad Heryawan pada puncak peringatan Hari Pangan Sedunia Tingkat Jawa Barat Tahun 2016 yang dipusatkan di Pelabuhanratu Kabupaten Sukabumi, Rabu (19/10/16).
Khusus penghargaan “Adhikarya Pangan Nusantara” (APN) untuk kategori Pembina Terbaik I diberikan kepada Bupati Bandung H. Dadang Mohamad Naser dan Kepala Desa Cihanyir Kecamatan Cikancung Kabupaten Bandung Ceceng Suparman. Sementara untuk Kategori Pemangku Ketahanan Pangan Desa Terbaik I diserahkan kepada Uus Permana dari Kampung Papakmanggu Desa Cibodas Kecamatan Pasirjambu Kab. Bandung.
Penghargaan yang sama diserahkan pula kepada KWT Binangkit Kampung Panundaan Desa Panundaan Kecamatan Ciwidey untuk Kategori Pemangku/ Pemberdayaan Masyarakat Terbaik II. Sedangkan Kategori Pelaku/Produksi Pangan Terbaik III, penghargaan APN diberikan kepada Kelompok Sugih Mukti dari Kampung Ciseureuh Desa Margaasih Kecamatan Cicalengka.
Pada saat yang sama, Gubernur Jawa Barat menyerahkan pula Penghargaan Ketahanan Pangan kepada Desa Cihawuk Kecamatan Kertasari Kabupaten Bandung yang berhasil meraih Terbaik I untuk Kategori Desa Mandiri Pangan.
Sementara di bidang peternakan, penghargaan diterima oleh Kelompok Tani Ternak Cipedung Makmur Kutawaringin dengan meraih peringkat II Kategori Kelompok Pengembangan Agribisnis Itik 2016 dan Kelompok Ternak Harapan Jaya Kecamatan Rancaekek sebagai peraih peringkat III Kategori Kelompok Pengembangan Agribisnis Ayam Buras.
Selanjutnya masih di bidang peternakan, untuk peringkat V penghargaan masing-masing diterima oleh Kelompok tani Ternak Domba Sigura Hurip Kecamatan Pacet dan Peternak Binausaha Sapi Perah Kecamatan Pangalengan. Sedangkan untuk Kategori Kelompok Tani Hutan, penghargaan diberikan kepada Kelompok Tani Hutan Giri Senang Kecamatan Cilengkrang.
Kepala BKP3 (Badan Ketahanan Pangan dan Pelaksana Penyuluhan) Kabupaten Bandung Ir. Dadang Hermawan menyebutkan, untuk penerima penghargaan terbaik I dari berbagai kategori selanjutnya akan dilombakan di tingkat nasional.
“Rencananya juara tingkat nasional penghargaan akan diserahkan pada peringatan Hari Pangan Sedunia Tingkat Nasional,” kata Dadang Hermawan.
Didukung oleh potensi sumber daya alam yang sungguh menjanjikan, Dadang Mohamad Naser sejak menduduki jabatan Bupati Bandung akhir tahun 2010 lalu telah menggariskan pengelolaan pangan harus menjadi fokus perhatian semua pihak. Pengelolaan dimaksud meliputi ketersediaan pangan, distribusi, keanekaragaman, keamanan pangan, pemberdayaan petani dan program mengatasi kerawanan pangan.
Penanganan pangan harus menjadi perhatian, mengingat kebutuhan akan pangan setiap waktu terus meningkat seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk. Setiap hari bayi terus lahir yang pada gilirannya akan membutuhkan bahan pangan. Sementara lahan untuk penyediaan bahan pangan, tidak pernah bertambah. Bahkan cenderung menurun akibat berbagai kepentingan.
“Untuk keluar dari persoalan tersebut, tidak ada jalan lain penanganan pangan harus dilakukan secara intensifikasi dengan penggunaan teknologi yang tepat guna,” kata Dadang.
Berbagai langkah terobosan untuk memantapkan intensifikasi di bidang pangan, mulai ditetapkan sejak ia memimpin Kabupaten Bandung. Tercatat ada program KRPL (Kawasan Rumah Pangan Lestari) dengan konsep memanfaatkan halaman rumah untuk tanaman yang bernilai ekonomis. Program ini telah menyebari di 170 desa dari 270 desa yang ada.
Dari berbagai langkah yang telah dilakukan, Kabupaten Bandung pada tahun 2015 telah mampu menghasilkan produksi padi sebesar 546.594 ton, atau naik dari 543.078 ton pada tahun 2014. Sedangkan produksi sayuran naik dari 682.111 ton tahun 2014 menjadi 712.601 ton.
Untuk beberapa produksi pangan seperti padi, sayuran, ikan, unggas, domba/ kambing, Kabupaten Bandung dinilai telah mampu bermandiri. Bahkan untuk sayuran dan padi, daerah ini telah mampu memberikan kontribusi bagi daerah lain. [adv]