MAJALAYA, balebandung.com – Sampah masih menjadi persoalan serius di lingkungan sekitar. Mengingat masih banyak warga yang buang sampah sembarangan ke Sungai Cidawolong Desa Biru Kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung.
Melihat tumpukan sampah yang tertahan di jaring besi di aliran Sungai Cidawolong, Kampung Cidawolong RT 02/RW 14 Desa Biru Kecamatan Majalaya, jajaran Satgas Citarum Harum Sektor 4/Majalaya Kabupaten Bandung terus kerja keras membersihkan endapan sampah yang tertahan di jaring besi di aliran Sungai Cidawolong tersebut.
“Kita sudah sering membersihkan endapan sampah di jaring besi Sungai Cidawolong, karena setiap hari selalu saja ada sampah yang terbawa hanyut dan mengendap di jaring besi tersebut,” kata Komandan Sektor 4/Majalaya Satgas Citarum Harum Kolonel Inf Mulyono HS., kepada wartawan, Selasa (9/8/2022).
Komandan Sektor 4/Majalaya mengatakan, masih banyaknya endapan sampah di jaring besi itu menunjukkan bahwa warga masih banyak yang membuang sampah sembarangan.
“Kita tahu bahwa sungai bukan tempat sampah. Tapi masih banyak warga yang membuang sampah ke sungai. Kita berharap warga disiplin dan tak buang sampah ke sungai,” ujar Kolonel Inf Mulyono.
Ia mengatakan, bahwa jaring besi dipasang di aliran Sungai Cidawolong dan sungai lainnya itu untuk menahan sampah yang terbawa hanyut aliran sungai itu.
“Supaya sampah tidak terbawa hanyut ke Sungai Citarum, karena Sungai Cidawolong ini merupakan anak Sungai Citarum,” katanya.***