BANDUNG – Suasana GOR Padjajaran Bandung kondusif meski dipenuhi massa Bonek Mania. Supporter tim Banjul Ijo itu dilarang mendatang Hotel Aryaduta di mana Kongres PSSI sedang berlangsung.
“Sesuai perintah Pak Kapolres, teman-teman bonek kita sentralkan di GOR Pajajaran Bandung untuk menjamin keamanan semuanya. Keamanan kongres, keamanan warga Bandung dan keamanan rekan-rekan bonek sendiri,” kata Wakapolrestabes Bandung AKBP Gatot S kepada wartawan, Minggu (8/1/17).
Untuk menjaga kondusifitas kongres dan kenyamanan, kepolisian mensentralkan GOR Pajajaran sebagai lokasi penampungan Arek Bando Nekat. Polisi tidak memperkenankan bonek hadir di kongres atau berada di lokasi lainnya di Kota Bandung.
“Belum ada opsi untuk dipindahkan ke tempat lain. Sejauh ini masih cukup memungkinkan untuk ditampung di sini. Kita prioritaskan untuk ditampung satu titik untuk mempermudah pengamanan, koordinasi, dan komunikasi,” tukas Wakapolrestabes.
Menurutnya hingga kini sudah ada 4.000 lebih yang tertampung di GOR Pajajaran. Jumlah tersebut belum termasuk rombongan Bonek yang baru sampai di Kota Bandung hari ini.
“Yang di jalan itu mungkin rekan-rekan bonek yang baru datang pagi ini, karena pergantian angkutannya turun nyambung tidak reguler, naik kereta api maupun naik bus sehingga terlambat sampai Bandung,” terang Gatot.
Kondisi GOR Padjaran terpantau tertib. Aparat Brimob dibantu TNI dan Satpol PP sigap berjaga di berbagai akses masuk GOR. Semua rombongan bonek diisolir di dalam lokasi itu. “Alhamdulilah sampai dengan saat ini berjalan kondusif, baik yang di GOR Padjajaran maupun di Aryaduta,” ucapnya.
Di tempat itu Pemerintah Kota Bandung menyedikan akomodasi makan minum untuk laskar green force ini. Selain Pemkot, pendukung Persebaya 1927 ini juga dibantu Umuh Muchtar dan pendukung Persib Bandung Viking.
“Rencana untuk hari ini tiga kali disiapkan dari Pak Walikota, dari Pak Umuh dan Viking. Jatah untuk makan pagi ini kurang lebih 4.000 nasi bungkus sampai nanti sore,” kata dia.
Untuk keamanan Kongres PSSI sekitar 1.800 lebih aparat pengaman disiagakan. Pengaman tersebut adalah gabungan dari Polrestabes Bandung yang dibantu Polda Jabar, TNI dan Satpol PP.
Sementara kondisi di sekitar kawasan Hotel Aryaduta terpantau kondusif. Kepolisian membentuk ring penjagaan untuk mengamankan lokasi kongres. Mobil Baracuda dari Korps Brimob dan ratusan aparat Brimob dan TNI berjaga di depan hotel.
Sejauh ini ada 14 Bonek yang sakit di tempat penampungan GOR Padjajaran, namun masih bisa ditangani tim dokter Polrestabes Bandung. “Mereka hanya kita lakukan rawat di tempat karena hanya batuk pilek, dan luka luka lecet karena perjalanan,” sebut tim dokter Polrestabes.