MAJALAYA, Balebandung.com – Dalam rangka mendukung kegiatan Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting (Upsus Siwab) mulai 11 sampai 13 April 2017, di Pasar Hewan Majalaya, Jalan Anyar majalaya, Desa Majasetra, Kec. Majalaya, Kab. Bandung.
“Kegiatan ini bertujuan mendukung dan mensosialisasikan upaya khusus percepatan peningkatan populasi sapi dan kerbau bunting, yang merupakan kegiatan terintegrasi untuk percepatan peningkatan populasi sapi dan kerbau secara berkelanjutan,” terang Kepala Dinas Pertanian Kab Bandung Ir. H.A. Tisna Umaran,MP dalam sambutannya saat launching Pasar Hewan Sabilulungan Majalaya, Rabu (12/4/17).
Tisna menambahkan, Kabupaten Bandung terutama untuk sapi perah merupakan salah satu wilayah dengan populasi sapi perah yang relatif tinggi di Jawa Barat yaitu sebesar 33.824 ekor. Sementara populasi sapi potong sebesar 28.293 ekor.
Sedangkan untuk target Upsus Siwab Kabupaten Bandung sebanyak 24.458 ekor, sampai dengan tanggal 9 April 2017 telah dilakukan inseminasi buatan sebanyak 6.480 ekor dengan kebuntingan 2.934 ekor dan kelahiran 2.088 ekor.
Dalam penyelanggaraan acara ini melibatkan ternak sebanyak 455 ekor yang terdiri dari 379 ekor sapi perah dan 76 ekor sapi potong betina yang terlebih dahulu diberikan perlakuan menggunakan hormon Prostaglandin 2 Alfa. Sinkronisasi telah dilakukan pada tanggal 09 April 2017.
Adapun jumlah ternak yang berada di Pasar Hewan Majalaya sebanyak 100 ternak, sementara 455 ekor lainnya tersebar di beberapa titik di wilayah Kabupaten Bandung. “Selain acara inseminasi buatan masal, pada hari ini pula kami meresmikan Pasar Hewan Majalaya, yang telah mulai beroperasi sejak tanggal 27 Februari 2017, dan sampai dengan tanggal 6 April 2017 ternak yang sudah terjual sebanyak 36 ekor sapi, 2 ekor kerbau, 333 ekor domba dan 2 ekor kambing,” sebut Tisna.
Pihaknya berharap dengan adanya Pasar Hewan yang dikelola oleh Pemerintah Kabupaten Bandung ini dapat mendongkrak perekonomian peternak yang berada di wilayah Kabupaten Bandung dan sekitarnya.
Tisna mengatakan dalam pengelolaan Pasar Hewan ini pihaknya pun sudah bekerjasama dengan beberapa pihak, diantaranya dengan Fakultas Peternakan Unpad, PT Jasindo dalam pelaksanaan program asuransi unit ternak sapi (auts), Bank bjb melalui sosialisasi penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) kepada peternak.***