
BANDUNG, Balebandung.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Barat menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) serentak, Minggu (14/7/19).
Konfercab dibagi dalam 5 zona yakni zona I dihadiri oleh pengurus DPP PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira, kader dari DPC Kota Bandung, DPC Kab Bandung, DPC Kota Cimahi dan DPC KBB, yang digelar Hotel Horison Bandung.
Zona 2 di dihadiri pengurus DPP Rokhmin Dahuri dan Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat TB Hasanuddin, diikuti oleh kader dari DPC Kota Cirebon, DPC Kab Cirebon, DPC Kab Indramayu, DPC Kab Subang, DPC Kab Sumedang dan DPC Kab Majalengka, digelar di Hotel Apita Jalan Tuparev Kabupaten Cirebon.
Kemudian zona 3 digelar di Hotel Pantai Indah Pangandaran dan dihadiri pengurus DPP Idham Samawi dihadiri kader dari DPC Kab Kuningan, DPC Kab Ciamis, DPC Kota Banjar, DPC Kab Pangandaran, DPC Kota Tasik, DPC Kab Tasik dan DPC Kab Garut
Zona 4 digelar di Hotel Aston Imperial dan dihadiri pengurus DPP Mindo Sianipar dan diikuti kader dari DPC Kota Bekasi, DPC Kab Bekasi, DPC Kota Depok, DPC Kab Karawang dan DPC Kab Purwakarta.
Zona 5 digelar di Hotel Kinasih Resort dan diikuti kader dari DPC Kota Bogor, DPC Kab Bogor, DPC Kab Cianjur, DPC Kota Sukabumi, DPC Kab Sukabumi dan dihadiri pengurus DPP Komarudin Watubun.
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat TB Hasanuddin mengungkapkan seluruh kegiatan Konfercab yang diikuti 27 DPC se-Jawa Barat berjalan dengan lancar. Meski begitu, Hasanuddin mengakui ada riak-riak kecil dalam pelaksanaan Konfercab ini, namun tidak signifikan.
“Alhamdulillah, seluruh kegiatan Konfercab DPD PDI Perjuangan Jawa Barat selesai tepat pukul 17.00 dan berjalan lancar,” ucap Hasanuddin. Menurutnya, riak kecil yang terjadi merupakan dinamika dalam berorganisasi dan tidak mengganggu jalannya Konfercab.
Mantan pimpinan Komisi I DPR RI ini mengungkapkan dalam Konfercab ini hanya menentukan Ketua, Sekretaris dan Bendahara (KSB). Dan tidak ada intervensi kepengurusan di atasnya, baik DPD maupun DPP.
Ia menegaskan, semua sesuai proses demokratisasi dan penjaringan dari bawah, mulai PAC, DPC hingga DPD dan DPP. Dan penentuan KSB pun oleh DPP langsung serta berdasar hasil rapat di tiap-tiap PAC.
“Selamat bagi yang terpilih, semoga amanah dan mampu membawa roda partai ke arah yang lebih baik,” ucapnya.***