Kamis, Januari 16, 2025
BerandaBale BandungPeduli NU, Politisi PKB Hadiat Serahkan Bantuan untuk MWC Cangkuang

Peduli NU, Politisi PKB Hadiat Serahkan Bantuan untuk MWC Cangkuang

CANGKUANG, Balebandung.com – Anggota Fraksi PKB Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bandung, Hadiat, memberikan bantuan berupa speaker aktif kepada Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Cangkuang.

Bantuan tersebut secara simbolis diserahkan Hadiat yang diwakili stafnya Azis Ahmad kepada Rois Syuriah MWC NU Kecamatan Cangkuang, KH Aang Syamsul Ulum, disaksikan keluarga besar MWC NU Cangkuang di Pondok Pesantren Miftahul Jaza, Kp Gumuruh, Desa Nagrak, Kecamatan Cangkuang, Rabu (16/1/2025) malam.

Hadiat menyampaikan harapannya bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi kegiatan keagamaan dan kemasyarakatan di Kecamatan Cangkuang, khususnya yang digelar oleh MWC NU Kecamatan Cangkuang.

“Semoga bantuan yang tidak seberapa ini dapat memberikan manfaat untuk kegiatan-kegiatan NU di Kecamatan Cangkuang. Apalagi MWC NU Cangkuang sering menggelar pengajian, tapi speaker-nya sudah rusak,” ujar Hadiat sambil tersenyum.

Hadiat yang juga bendahara DPC PKB Kabupaten Bandung itu juga menekankan pentingnya peran NU dalam menjaga kerukunan dan keharmonisan antar umat beragama di Kecamatan Cangkuang.

“Semoga speaker ini dapat membantu kelancaran kegiatan-kegiatan MWC NU, khususnya dalam menyampaikan dakwah dan syiar Islam,” ujar legislator asal Dapil 1 tersebut.

Sementara itu, para kiai dan pengurus MWC NU Kecamatan Cangkuang menghaturkan terima kasih dan apresiasi atas bantuan yang diberikan Hadiat.

Rois Syuriah MWC NU Cangkuang, KH Aang Syamsul Ulum menyatakan speaker aktif tersebut sangat dibutuhkan untuk menunjang berbagai kegiatan, seperti pengajian, perayaan hari besar Islam, dan kegiatan sosial dan keagamaan lainnya.

“Atas nama MWC NU Kecamatan Cangkuang, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kang Hadiat atas kepeduliannya terhadap perkembangan NU, khususnya di Kecamatan Cangkuang,” ungkap KH Aang Syamsul Ulum.***

BERITA LAINYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

TERKINI