
DAYEUHKOLOT, Balebandung.com – Sebanyak 1.000 nasi bungkus dan takjil dibagikan secara door to door untuk warga terdampak Covid-19. Dengan pembentukan dapur umum Polresta Bandung sejak 13 April 2020 lalu, Program Serbu Satu Ramadhan menjadi salah satu program berbagi dan membantu masyarakat yang belum sama sekali menerima bantuan darimanapun.
“Penyaluran ini kami laksanakan secara door to door untuk warga yang sama sekali belum mendapat bantuan darimanapun,” kata Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan, Sabtu,(2/5/20).
Kapolresta menambahkan, pembagian nasi bungkus tersebut dilakukan atas dasar kemanusiaan setelah melihat dampak negatif dari pandemi virus Corona yang sudah berpengaruh terhadap ekonomi masyarakat kecil, sekaligus untuk memutus mata rantai covid-19.
“Jadi, bantuan ini sekaligus juga untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19,” tandas Kombes Pol Hendra.
Dengan adanya program Serbu Satu Ramadhan ini, seluruh jajaran Polsek Polresta Bandung turut serta membantu dan menyumbangkan berbagai kebutuhan yang diperlukan, sekaligus juga dari pihak lain serta para donatur. Tidak hanya membagikan nasi bungkus saja, selama ramadhan ini juga memberikan takjil untuk berbuka puasa.
Kombes Pol Hendra berharap wabah Covid-19 ini bisa cepat berlalu agar seluruh masyarakat bisa menjalani aktifitas kegiatannya sehari-hari.
Pada kesempatan itu Kapolresta Bandung juga memberi bantuan secara langsung kepada Ujang Soleh (36) alias Oleh, salah satu warga miskin yang terdampak Covid-19 di Kecamatan Dayeuhkolot.
Oleh sendiri dalam kesehariaannya bekerja sebagai pemulung dan memiliki seorang istri dan seorang anak berusia satu tahun.
Selama ini Oleh tinggal di sebuah kontrakan, di Kampung Babakan Leuwi Bandung RT 05/02 Citeureup Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung.
Dalam kunjungannya Kapolresta Bandung pun langsung memberikan bahan bahan sembako untuk kebutuhan Oleh beserta keluarga sehari hari.
Selain itu Kapolsek Dayeuhkolot Kompol Sudrajat menyampaikan pihaknya pun akan ikut serta membantu meringankan beban Pak Oleh dengan membayarkan uang kontrakan rumahnya.***