Selasa, November 26, 2024
spot_img
BerandaBale BandungPolsek Banjaran Semprot Disinfektan di Masjid Agung

Polsek Banjaran Semprot Disinfektan di Masjid Agung

BANJARAN, Balebandung.com – Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan melalui Kapolsek Banjaran Kompol Darwan HS S.Sos terus mendorong seluruh jajaran personilnya untuk terus concern mendukung program Pemerintah terkait Penanggulangan Penyebaran wabah penyakit yang disebabkan oleh virus Covid 19 di seluruh wilayah.

Sejalan dengan amanat pimpinan Wakapolsek Banjaran Akp Eti Mulyati hadir dan melaksanakan monitoring kegiatan penyemprotan cairan desinfektan di Mesjid Besar Banjaran. Hal tersebut dilaksanakan sebagai bagian dari ikhtiar untuk mengantisipasi dan mencegah penyebaran Covid 19 di wilayah hukum Polsek Banjaran.

Kapolsek Banjaran Kompol Darwan HS S.Sos menuturkan “selain mensosialisasikan Maklumat Kapolri, seluruh anggota pun di gerakan secara pro aktif agar senantiasa berkoordinasi dengan berbagai pihak agar di beberapa tempat / lokasi dan fasilitas umum terlebih lagi tempat ibadah untuk di upayakan agar di laksanakan kegiatan penyemprotan menggunakan cairan desinfektan.”

Adapun hadir dalam kegiatan tersebut adalah :

1. Ketua DKM mesjid Agung Banjaran KH. Hilman M.Pdi.
2. Kepala KUA Banjaran Sdr. DeDe Wahidin S.Ag.
3. Pengurus DKM beserta staf KUA
4. Waka polsek Banjaran
5. Kanit Lantas Polsek Banjaran
6. Panit Binmas Polsek Banjaran
***

spot_img
BERITA LAINYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

TERKINI

spot_img