
SUMURBANDUNG – Wali Kota Bandung Ridwan Kamil optimis Stadion Bandung Lautan Api (BLA) siap digunakan untuk pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX September 2016. Hal tersebut menyusul telah diterimanya surat balasan dari Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Mabes Polri tentang izin perbaikan Stadion BLA.
“Saya optimis nggak ada masalah. GBLA mulai minggu ini diperbaiki dan siap untuk PON,” tandas walikota saat Rapat Pimpinan Bersama di Ruang Tengah Balai Kota Bandung Senin (11/4/16). “Intinya mulai minggu ini, semangat untuk PON akan saya hidupkan lagi,” imbuhnya.
Dalam rapat tersebut, Ridwan menginstruksikan agar perbaikan Stadion BLA tidak hanya dilakukan dari segi konstruksi saja. Perbaikan-perbaikan lainnya seperti tempat parkir, pengecatan ulang pada dinding, dan rumput-rumput diperbaiki agar lebih cantik dan rapi saat pelaksanaan PON XIX berlangsung.
“Saya minta GBLA kinclong saat pelaksanaan PON. Definisi kinclong itu dari mulai lapangan parkirnya dicat lagi, paving-pavingnya, rumput-rumputnya,” sebut Emil.
Sekretaris Daerah Kota Bandung Yossi Irianto menambahkan dengan turunnya surat dari Kabareskrim Polri menunjukkan Stadion BLA layak untuk dijadikan sebagai tempat pelaksanaan PON XIX, baik untuk pembukaan, pelaksanaan pertandingan, hingga penutupan. Sekda akan berkoordinasi dengan pihak provinsi terkait dengan pelaksanaan pembukaan PON XIX. “Sekarang sudah jelas legal standing-nya bahwa GBLA layak,” ujar Yossi.
Kepala Dinas Tata Ruang dan Cipta Karya, Maryun Sastrakusumah dalam laporannya mengungkapkan pihaknya telah berkoordinasi dengan konsultan perencana PT Penta Rekayasa, konsultan manajemen konstruksi PT Indah Karya, dan konsultan pelaksana konstruksi PT Adhi Karya. Ketiga pihak tersebut telah siap memulai pelaksanaan proses konstruksi Selasa (12/4).
“Konsultan perencana, konsultan pengawas, dan pelaksana sudah siap melaksanakan perbaikan sesuai dengan hasil MC-0. Mulai besok akan mulai pelaksanaan perbaikan,” jelas Maryun.