BALEENDAH – Pemilihan Umum Anggota Legislatif (Pileg) 2019, banyak diwarnai para calon anggota legislatif dari generasi milenial. Akan tetapi caleg milenial yang juga aktif dan peduli seni budaya sunda, tampaknya terbilang langka.
Salah satunya adalah Rifki Fauzi SE, caleg DPRD Kabupaten Bandung dari Partai Amanat Nasional bernomor urut 4 dari Daerah Pemilihan 6 Kabupaten Bandung Kecamatan Kertasari, Pacet, Ciparay, Baleendah.
Ditemui di sela Pasanggiri Pop Sunda Antar Pelajar se-Kabupaten Bandung yang dgelar Daya Mahasiswa Sunda (Damas) Kabupaten Bandung di Bale Pasini, Baleendah beberapa waktu lalu, Rifki tampak akrab bertegur sapa dengan para sahabatnya yang sesama aktivis Damas.
Pemuda kelahiran Bandung 17 Desember 1992 ini memang kerap tampil di kegiatan berbagai organisasi maupun kemasyarakatan, termasuk di Damas. Menurutnya, pemuda sunda sudah sepatutnya turut melestarikan seni budaya Sunda.
“Seni budaya sunda merupakan ciri khas atau identitas kita sebagai urang sunda. Sehingga sewajarnya dan sudah sepatutnya kita sebagai pemuda, sebagai urang sunda, ikut aktif melestarikan seni budaya Sunda tersebut,” tandas Iki, mengawali perbincangan.
Lebih dari itu dia bilang, terbangunnya sebuah peradaban, bertahannya sebuah kebudayaan, terbentuknya sebuah bangsa tidak akan pernah terlepas dari campur tangan pemuda.
Namun melihat kondisi kekinian, warga Kp. Lebaksari Rt 04/16 Desa Cibeureum Kec.Kertasari Kab. Bandung ini mengaku miris ketika pemuda hadir dengan suguhan atau produk zaman yang seolah-olah menuntunnya untuk melupakan seni budayanya sendiri.
“Disinilah organisasi kepemudaan lokal seperti Damas harus berperan. Selain untuk menyalurkan minat, bakat generasi milenial dalam hal kesundaan, juga harus mempersiapkan diri merangkul anak-anak muda sunda sebagai bentuk kaderisasi, untuk kemudian diarahkan dalam upaya pelestarian seni budaya sunda, tentunya dengan sentuhan kreatifitas anak muda dan dengan pendekatan kemajuan teknologi saat ini,” ungkapnya.
Karena itu, jika terpilih sebagai anggota Dewan, Iki siap mendengar aspirasi dan memfasilitasi masyarakat terkait program kasundaan dan bidang lainnya, serta siap berkolaborasi dengan berbagai stekholder terkait.
“Saya butuh masukan berkenaan kebijakan kebudayaan Sunda dari beberapa lembaga yang expert di bidangnya. Butuh kerjasama dengan lembaga atau organisasi seperti Damas misalnya. Salah satu tujuannya untuk membumikan dan mempertahankan kearifan lokal,” tandas alumni STIE Muhammadiyah Bandung ini.
Selain nyunda, Iki juga dikenal nyantri. Ia berguru ilmu agama di Ponpes Al Ikhlas (Masjid Ustadz Aki Iyun) Lebaksari, Kertasari, Kab Bandung. Sejak kecil Rifki memang dibesarkan di lingkungan Muhammadiyah. Di sekolah SMP dan SMA ia pernah jadi Ketua Osis. Terlebih lagi saat kuliah di STIE Muhammadiyah Bandung dan aktif di berbagai organisasi.
Iki memang bercita-cita ingin jadi seorang pemimpin di masyarakat. Dengan usianya yang masih muda, dibekali prestasi yang cukup dan pengalaman organisasinya yang seabrek, rupanya cukup bagi Iki untuk mengabdi dan melayani masyarakat di Dapil 6 Kab Bandung dengan menjadi seorang anggota Dewan dari PAN. ***
PRESTASI;
– Peserta Terbaik Sharia Economic Training (SET), Forum Study Silaturahim Ekonomi Islam (FOSSEI) Jawa Barat.
– Pelajar Berprestasi, Duta Anti Korupsi & Pegiat Literasi 2015 (Gerakan Pemuda Padjajaran)
– Pemuda Terbaik, Duta Pemuda Demokrasi Anti Golput 2018 (KPU& KNPI Jawa Barat)
– Mahasiswa Favorit Inisiator Program Kreatif 2016 (DPD IMM Jawa Barat)
ORGANISASI;
• Ketua Osis (IPM) SMP Muhammadiyah 3 Kertasari
• Ketua Osisi (IPM) SMA Muhammadiyah 6 Kertasari
• Ketua Umum PC IPM Kertasari
• Ketua Umum PD IPM Kabupaten Bandung
• Ketua Umum PW IPM Jawa Barat
• Kabid Perkaderan PC IMM Kab. Bandung
• Bendahara Umum DPD IMM Jawa Barat
• Kabid Kaderisasi Pemuda Muhammadiyah Kab. Bandung
• Pemuda Muhammadiyah Kertasari
• Sekretaris Majelis Lingkungan Hidup Muhammadiyah kab. Bandung
• Lembaga Seni Budaya dan Olahraga Muhammadiyah Jawa Barat
•Ketua RISMA Ath – Thohiriyyah
• Paduan Suara Mahasiswa
• Sekretaris Komunitas Mahasiswa Ekonomi Syari’ah
• Daya Mahasiswa Sunda Kabupaten Bandung
• Kabid Organisasi Puseur Daya Mahasiswa Sunda
• Kabid Organisasi Forum Study Shilaturahim Ekonomi Islam Jawa Barat
• Sekretaris Himpunan Putra Putri Angkatan Darat Kabupaten Bandung
• Ketua Umum Generasi Muda Amanat Reformasi Kabupaten Bandung
• Kabid Sosial Himpunan Mahasiswa Peduli Keadilan Rakyat Jawa Barat
• Direktur / Inisiator Mahasiswa Riksa Desa (MARIKSA)
• Wakil Bendahara DPD KNPI Kabupaten Bandung
• Wakil Bendahara DPD KNPI Jawa Barat
• Programer Kelompok Taruna Mandiri.