Emma Dety Supriatna Ajak Bumdes Kelola Sampah Desa

oleh -38 Dilihat
oleh
Istri Bupati Bandung terpilih, Hj. Emma Dety Supriatna menjadi narasumber dalam reses anggota DPRD Jabar, di Desa Bojongsari, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Selasa (2/3/21). by bbcom

BOJONGSOANG, Balebandung.com – Istri Bupati Bandung terpilih, Hj. Emma Dety Supriatna menjadi narasumber dalam Reses 2 Tahun Sidang 2020-2021, dari Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PKS Hj. Sari Sundari, S.Sos, di Desa Bojongsari, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Selasa (2/3/21).

Dalam paparannya di hadapan para pengurus Badan Usaha Milik Desa (Bumdes), Emma mengatakan masih banyak Bumdes yang hanya nama lembaganya saja ada, namun tidak tampak kegiatannya.

“Untuk itu, Bumdes diharapkan dapat membantu penanggulangan sampah dengan pengolahan sampah di desa, sehingga dapat menjadi pemasukan untuk kas desanya, bisa dengan membentuk bank sampah atau bekerjasama dengan bank sampah yang sudah ada di desanya,” kata Emma.

Ia mengungkapkan bank sampah sebenarnya sudah ada di Kecamatan Bojongsoang, tapi belum optimal dalam operasionalnya. “Maka Bumdes lah yang seharusnya lebih kreatif untuk melakukan produktivitas mengelola sampah,” serunya.

Langkah pertama untuk menggerakan Bumdes, menurutnya dengan mencari para pelaku yang cinta desanya dan berkeinginan memajukan desa. Kemudian mencari beragam potensi di desanya untuk ditingkatkan.

Emma mengatakan pengelolaan Bumdes jangan terpaku hanya para pelaku UMKM. Terlebih dalam pembentukan bank sampah menurutnya tidak perlu mengeluarkan modal.

“Justru sampah itulah yang bisa dijadikan modal awalnya. Bank sampah merupakan sebuah proyek agar masyarakat lebih mencintai kebersihan lingkungannya,” tandas Emma.

Menurut Emma yang juga mantan Kades Tegalluar, Bojongsoang ini, Pemkab Bandung pun nantinya akan membantu kebutuhan dasar bagi para Bumdes yang siap untuk membantu penanggulangan sampah di desanya.

“Dengan gerakan bersama warga desa, Bumdes, bank sampah, diharapkan permasalahan sampah di Kabupaten Bandung dapat teratasi,” ucap istri Bupati Bandung terpilih.***

Baca Juga  Pemkab Bandung - Malaysia Jajaki Kerjasama Perdagangan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.