
SOREANG – Polres Bandung di bawah kepemimpinan AKBP Indra Hermawan, SH, SIK, MH meraih peringkat pertama Treasure Award, atas Kinerja Pelaksanaan Anggaran Terbaik Kategori Satker Pagu Besar lingkup Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Jawa Barat.
Penyerahan pengharagaan bertempat di Aula Soekarno Kanwil Perbendaharaan Provinsi Jawa barat Jalan Dipenegoro 59 Bandung, yang dihadiri Plh Gubernur Jawa Barat Iwa Karniwa, Kapolda Jabar Bapak Irjen Drs. Agung Budi Maryoto M.Si, Setjen Perbendaharaan Jabar Hariana, dan Kepala Kanwil Kumham Perwakilan Jabar Indro Purwoko.
Sementara peringkat kedua diraih dari Pusat Pengembangan Teknologi Tepat Guna LIPI; peringkat ketiga dari Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Pasca Panen Pertanian; peringkat keempat dari Balai Penelitian Tanaman Hias Segunung; peringkat kelima dari Denma Kopaskhas.
“Kategori ini adalah yang mengelola anggaran di atas Rp15 miliar. Sementara untuk tahun ini anggaran yang dikelola oleh Polres Bandung sebesar Rp 162 miliar,” ungkap Kapolres Bandung AKBP Indra Hermawan, SH, SIK, MH.
Menurutnya prestasi ini adalah kinerja bersama seluruh anggota Polres Bandung yang sudah memahami tentang pengelolaan anggaran. “Selain itu, prestasi ini menunjukan bahwa pelaksanaan pengelolaan anggaran di Polres Bandung sudah sesuai dengan aturan yang ada, transparan, dan akuntabel,” imbuh Indra.
Atas diterimanya Treasury Award ini, Kapolres berharap ke depan Polres Bandung mampu mempertahankan bahkan meningkatkan prestasi ini. ***