https://youtu.be/VxZdEC9cmEo
BANDUNG – Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 2 Tb Hasanuddin-Anton Charliyan unjuk kabisa pencak silat di ajang Debat Publik Pertama Pilgub Jabar 2018 yang digelar KPU Jabar di Gedung Sabuga Kota Bandung, Senin (12/3/18) malam.
Awalnya ada empat pesilat yang terdiri dari dua pesilat laki-laki dan dua pesilat perempuan yang demo atraksi silat di atas panggung. Setelah itu, giliran Kang Hasan (Tb Hasanuddin) melepas jas yang dikenakannya dan menghampiri para pesilat dan ikut kaul unjuk gigi dengan gerakan jurus ibingnya.
Kemudian ikut kaul juga tampil Kang Anton menunjukkan kemampuannya silatnya yang menyerupai jurus dewa mabuk sambil mencoblos-cobloskan dua jarinya.Setiap jurus yang diperagakan oleh purnawirawan jenderal polisi itu, mendapat sorakan dari tamu undangan. Mereka tak henti-hentinya tertawa melihat tingkah laku Anton.”Eya, eya, eya…!!,” sorak tamu undangan merespon gerakan Anton.
Aksi Kang Hasan dan Kang Anton yang menampilkan aksi pencak silat bersama empat orang pesilat mendapatkan sambutan meriah dan gelak tawa dari para pendukung dan penonton yang hadir di Gedung Sabuga.
Koordinator Media Tim Pemenangan ‘Hasannah’, M Budiana penampilan khusus Kang Hasan dan Kang Anton itu dipersembahkan untuk warga Jawa Barat. Budiana menerangkan silat merupakan salah satu keahlian dari pasangan tersebut.
Berbekal ilmu bela diri yang telah dipelajari keduanya sejak lama, maka bukan hal yang salah jika silat tersebut ditampilkan di atas panggung. “Ini kabisa, kabisa itu kemampuan, jadi Kang Hasan dan Kang Anton mau tampilkan kabisa mereka,” kata Budiana. []