Posisi Dirut RSUD Cibabat Sepi Peminat

oleh -36 Dilihat
oleh

lelang jabatan (1)CIMAHI – Seleksi terbuka atau open bidding untuk sejumlah jabatan strategis di lingkungan Pemkot Cimahi kembali dilakukan. Salah satunya yang diseleksi adalah untuk jabatan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cibabat Cimahi yang kini sedang kosong.

“Kami sudah membuka proses seleksi terbuka itu dan sudah berjalan dua minggu,” terang Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Cimahi, Hardjono di Pemkot Cimahi Jalan Demang Hardjakusuma, Jumat (8/4/16).

Hardjono mengaku meski sudah dua minggu proses seleksi dilakukan, namun peminat untuk jabatan tersebut masih sepi. Bahkan kini baru ada satu orang yang mendaftar dan itupun berkas pendaftarannya belum masuk.

Ia mengaku tak tahu kenapa jabatan itu kurang diminati atau mungkin ada faktor lainnya. Tapi yang pasti pihaknya akan terus melakukan sosialisasi kepada dokter secara personal serta melalui himpunan profesi untuk mendongkrak para pendaftar.

“Kami ingin posisi ini segera terisi tahun ini. Untuk itu sosialisasi terus dilakukan karena dokter fungsional pun boleh mendaftar,” kata dia. [fik]

Baca Juga  Pemkot Cimahi Bakal Perpanjang Lelang Jabatan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.