Selasa, November 26, 2024
spot_img
BerandaBale Kota BandungProyek Kolam Retensi Gedebage Rp 15 M Dilelang Mei 2019

Proyek Kolam Retensi Gedebage Rp 15 M Dilelang Mei 2019

Wali Kota Bandung Oded M. Danial meresmikan kolam retensi Sirnaraga, Selasa (8/1/19). by Humas Pemkot

BALEKOTA – Pemkot Bandung bakal membangun kolam retensi di kawasan Gedebage. Kolam retensi ini bakal meminimalisir banjir di kawasan perempatan dan Pasar Gedebage.

“Tahun ini akan ada lelang kolam retensi Gedebage. Mudah-mudahan kita bisa gunakan untuk menampung kalau ada banjir atau curah hujan di Gunung Manglayang,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Bandung, Arief Prasetya, di Bale Kota Bandung, Selasa (5/3/19).

“Air dari Gunung Manglayang masuk ke kawasan Gedebage melalui Sungai Cinambo Lama dan saluran Jalan Rumah Sakit. Akibatnya volume air di wilayah tersebut cukup tinggi,” lanjut Arief.

Arief akan berusaha agar pembangunan kolam retensi tersebut selesai tahun ini. Jika proses lelang berjalan lancar, maka pembangunan bisa berjalan pada Juni atau Juli mendatang. “Dengan Pagu anggaran sekitar Rp15 miliar. Insya Allah, Juni atau Juli bisa dimulai,” tuturnya.

Sebelumnya, Pemkot Bandung juga telah membangun Kolam Retensi Sirnaraga. Kini, Pemkot Bandung juga berencana membangun satu lagi kolam retensi di kawasan tersebut. Namun untuk pembangunan Kolam Retensi Sinaraga 2, Pemkot Bandung meminta bantuan ke Pemprov Jawa Barat.***

spot_img
BERITA LAINYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

TERKINI

spot_img