Senin, November 25, 2024
spot_img
BerandaBale BandungSatgas Kembali Resmikan Tungku Pembakaran Sampah

Satgas Kembali Resmikan Tungku Pembakaran Sampah

SOREANG,bakebandung.com – Satuan Tugas (Satgas) Citarum Harum Sektor 4/Majalaya Kabupaten Bandung meresmikan tungku pembakaran sampah dan tempat pilah pilih olah sampah di Kampung Sukahaji RT 05/RW 05 Desa Padamulya Kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung, Senin (5/8/2022).

Sebelumnya, Satgas Citarum Harum meresmikan tungku pembakaran sampah di sejumlah titik untuk memfasilitasi warga dalam pengolahan sampah rumah tangga.

Kepala Desa Padamulya Iwan Kartiwa, sejumlah pesonalia pabrik tekstil, dan warga setempat turut hadir dalam giat peresmian tungku pembakaran sampah tersebut.

“Tungku pembakaran sampah ini untuk kepentingan rakyat dalam pengelolaan sampah rumah tangga. Warga bisa melakukan pilah pilih olah sampah di lokasi tungku pembakaran sampah ini. Sampah yang bisa didaur ulang bisa dikumpulkan kembali, kemudian yang tak bisa dimanfaatkan kembali bisa dibakar,” kata Komandan Sektor 4/Majalaya Satgas Citarum Harum Kolonel Inf Mulyono HS., kepada wartawan di Majalaya.

Mulyono mengatakan pembangunan tungku pembakaran sampah ini melibatkan banyak pihak. Terutama dalam pengadaan material bangunannya. Masyarakat juga turut terlibat dalam pengerjaan pembangunnya.

“Setelah jadi tungku pembakaran sampah ini, untuk kepentingan masyarakat. Kita dari Satgas Citarum Harum hanya memfasilitasi tempat pengolahan sampah,” katanya.

Komandan Sektor 4/Majalaya berharap tungku pembakaran sampah ini dirawat atau dipelihara, supaya bisa bertahan lama untuk sarana dan prasarana pengolahan sampah.

“Berharap bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kelangsungan masyarakat dalam pengolahan sampah.

“Setelah ada tungku pembakaran sampah ini, warga jangan buang sampah ke sungai. Kita juga berharap sampah yang dihasilkan oleh keluarga masing-masing untuk ditampung kemudian diolah di lokasi pembakaran sampah ini,” katanya.***

spot_img
BERITA LAINYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

TERKINI

spot_img