
CIMAUNG – Balon Wagub Jabar dari PKS Ahmad Syaikhu mengaku pihaknya masih menunggu dukungan dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk berkoalisi bersama PKS-Gerindra mengusung Sudrajat-Ahmad Syaikhu di Pilgub Jabar.
“PAN, yang masih kami harapkan untuk bergabung,” kata Syaikhu kepada wartawan, usai menyambangi para petani kopi di Gudang Kopiku Kampung Cibiana Kec Cimaung, Kab Bandung, Ahad (7/1/18).
Syaikhu bersama Ajat masih menyimpan harapan PAN untuk gabung sebab keduanya mendaftarkan diri ke KPU Jabar pada 10 Januari nanti.
“Insya Allah, kami akan daftar tanggal 10 Januari. Sebelum mendaftar, kami akan sholat subuh berjamaah bersama ribuan kader PKS, Gerindra dan pendukung di Masjid Pusdai. Sedangkan Pak Sudrajat sholat subuhnya di Masjid Agung Ujungberung,”ungkapnya.
Usai melakukan shalat subuh berjamaah, Ajat-Syaikhu akan melakukan deklarasi di Monumen Perjuangan, Kota Bandung. Dari situ kemudian pergi bersama-sama menuju Kantor KPU Jabar untuk mendaftarkan diri.
Sebelumnya diberitakan, PAN membantah sudah mendukung pasangan Sudrajat-Syaikhu. PAN masih mempertimbangkan untuk merapat ke Deddy Mizwar.
“Jadi, kita belum bicara nama secara pasti. Masih berkembang ya. Deddy Mizwar itu masih masuk dalam radar,” kata Wakil Ketua Umum PAN Hanafi Rais di Jakarta, Jumat (29/12/17).
Hanafi mengakui, memang sudah ada kesepakatan dari ketiga partai untuk berkoalisi di 5 provinsi yang akan menggelar Pilkada Serentak 2018. Namun untuk Jawa Barat, kesepakatan itu belum sampai kepada nama calon yang akan diusung.
“Itu prosesnya memang belum selesai, dan bukan artinya kita tidak mendukung. Tapi opsinya masih terbuka,” terang Hanafi.
Hanafi mengatakan, PAN sendiri saat ini masih memperjuangkan kadernya Dessy Ratnasari untuk menjadi calon wakil gubernur. Opsi mengusung Dessy pun menjadi tertutup apabila PAN mendukung Sudrajat-Syaikhu yang merupakan kader Gerindra-PKS.
Oleh karena itu, PAN membuka opsi merapat ke calon lain, yakni Deddy Mizwar yang diusung Partai Demokrat. “Dari internal PAN ada Dessy Ratnasari yang mungkin akan ditawarkan jadi cawagub,” ungkapnya.[]